Kecamatan Muara Wis Kukar Sudah Terapkan Layanan Digital

0 0
Read Time:1 Minute, 1 Second

berikabarnusantara.com, KUKAR – Camat Muara Wis Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim)  Fadhli Annur, mengungkapkan pihaknya sudah menerapkan pelayanan digital untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus berbagai keperluan administratif.

“Pelayan digital itu untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus Kartu Keluarga (KK), hingga surat izin usaha,”ujar Fadhli Annur, Jumat (3/11/2023).

Menurutnya, layanan digital ini telah diterapkan untuk mempermudah proses pengurusan administrasi. Meskipun telah efektif, masih ada sebagian masyarakat yang belum sepenuhnya memahami konsep pelayanan digital ini.

“Kami telah melakukan sosialisasi intensif, baik dari pihak kecamatan maupun instruksi kepada berbagai pihak terkait untuk menjelaskan pelayanan berbasis digital ini kepada masyarakat,” katanya.

Fadhli mengakui, ada kendala terkait konektivitas dibeberapa daerah yang masih mengalami keterbatasan jaringan. Hal tersebut menjadi hambatan masyarakat terhadap layanan digital.

“Khususnya seperti daerah Muara Enggelam masih sangat minim jaringan,” ungkapnya

Maka dari itu, pihak Kecamatan Muara Wis telah mengambil langkah dengan mengajukan permohonan kepada Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kutai Kartanegara untuk memperbaiki masalah jaringan.

“Dari pihak Kecamatan sendiri sudah melakukan permohonan ke Diskominfo Kukar untuk menindaklanjuti masalah jaringan ini,” jelasnya.

Camat Fadhli Annur bersama warganya berharap dengan adanya koneksi jaringan yang stabil, akan sangat membantu masyarakat Kecamatan Muara Wis dalam pelayanan publik secara digital.* (rob)

Editor : Akung

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

?>
?>
?>
>
?>