Masyarakat Diminta Pandai Baca Potensi Pariwisata di Daerahnya

0 0
Read Time:1 Minute, 3 Second

Kabid Pariwisata Dispar Triyatma

berikabarnusantara.com, KUKAR – Kepala Bidang Pariwisata Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Triyatma, meminta masyarakat harus pandai membaca potensi pariwisata di daerahnya.

Pasalnya, peluang usaha di sektor pariwisata sangatlah menjanjikan, maka dari itu masyarakat harus pandai membaca potensi pariwisata di kawasannya.

Menurutnya, apabila dikelola dengan baik, pastinya dapat memikat daya tarik kunjungan wisata. Sehingga dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat, khususnya terhadap peningkatan perekonomian.

“Jadi, masyarakat harus pintar membaca potensi pariwisata untuk membuka usaha bidang pariwisata di wilayahnya,” kata Triyatma.

Menurutnya, usaha bidang pariwisata sangat banyak dengan mengelola lahan sekitar, baik itu perbukitan, perkebunan, pertanian, memanfaatkan lahan eks tambang maupun membuka perhotelan.

“Bagaimana masyarakat bisa mengkonsep lokasi tersebut menjadi menarik, sehingga membuat penasaran dan nyaman pengunjung,” ucapnya.

Pihaknya juga terus berupaya mempromosikan obyek wisata yang dikelola masyarakat di Kukar, agar obyek wisata tersebut bisa dikenal lebih luas, sehingga dapat meningkatkan kunjungan wisata.

“Kami terus mempromosikan seluruh obyek wisata di Kukar melalui sosial media, baik Instagram, facebook dan lainnya,” ujarnya.

Selain itu, Dispar Kukar juga terus mendukung usaha bidang pariwisata yang dijalankan masyarakat, seperti Kelompok Sadar Wisata (Podarwis). Dukungan tersebut merupakan bantuan sarana dan prasarana pariwisata.

“Kita juga beri dukungan sarana prasarana pariwisata kepada Pokdarwis yang aktif,” ungkapnya. (*/ADV)

Reporter : Rob

Editor : Akung

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *