Lomba Begera’an Sahur Usai, Tiga Grup Berhasil Naik Poduim

0 0
Read Time:1 Minute, 26 Second

berikabarnusantara.com, KUKAR – Lomba Begera’an Sahur yang diselenggarakan Yayasan Masjid Jami KH Muhammad Sadjid, Kelurahan Baru, Kecamatan Tenggarong telah selesai, setidaknya tiga grup berhasil naik podium.

Tiga grup yang telah memenangkan perlombaan tersebut, yakni Khong Guan (menduduki podium satu). Kemudian, Three All, sebagai juara kedua. Sementara itu, Big Bro, berada di posisi ketiga.

Total hadiah kurang lebih Rp12 juta untuk seluruh pemenang juara satu, dua dan tiga. Para pemenang ini juga mendapatkan uang pembinaan, piala dan sertifikat/penghargaan.

Lurah Baru, Bayu Ramanda Bani Nugraha, mengatakan Pemerintah Kelurahan Baru selalu mendukung penuh kegiatan positif yang dilakukan masyarakat, terutama kelompok Ikatan Remaja Masjid (IRMA) Masjid Sajid.

IRMA  Masjid Sajid, dinilai kreatif dari tahun ke tahun dan terus mengupayakan agar kegiatan tersebut terlaksana dan meriah.

“Ke depan kita pasti harus konsisten melaksanakan kegiatan positif ini. Kualitas harus di perbaiki. Kami juga ingin masyarakat datang ke masjid bukan cuma menonton perlombaan saja, tapi untuk beribadah dan itu wajib,” kata Bayu, Selasa (2/4/2024).

Disebutkan, selain lomba Begera’an Saur ada juga kegiatan yang dilaksanakan seperti Hafalan Ayat, Lomba Mewarnai.

Palang Merah Indonesia (PMI) Kutai Kartanegara (Kukar) juga rutin selama Ramadan melakukan kegiatan donor darah.

“Kami juga melakukan pemotongan rambut gratis bekerja sama dengan beberapa barbershop di Tenggarong,” sebutnya sembari menjelaskan kegiatan Festival Ramadan tersebut, ungkapnya, murni dari iuran jamaah.

“Artinya, kami menyelenggarakan kegiatan ini ada timbal baliknya dari jamaah kembali ke jamaah,” jelasnya.

Diharapkan, adanya kegiatan Festival Ramadan yang telah terlaksana, bisa mengembangkan minat pemuda-pemudi yang ada di Kukar untuk terus mengasah kreativitasnya.

“Ini kegiatan positif. Banyak anak-anak muda yang mahir dalam memainkan musik. Mudahan kami bisa menggelar kegiatan Festival Ramadan di tahun selanjutnya dan lebih meriah lagi,” paparnya berharap. (rob)

Editor : Akung

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *